Dunia anak
balita selalu dipenuhi dengan dunia bermain yang selanjutnya hal ini bisa
dikembangkan menjadi sebuah wahana belajar yang akan meningkatkan perkembangan jiwa anak tersebut. Hal ini sesuai
dengan apa yang dikatakan oleh Joan Freeman dan Utami Munandar (1996) yang
menyatakan bahwa bermain merupakan suatu aktivitas yang di dalamnya akan
membantu dalam meningkatkan perkembangan fisik, intelektual, social, moral dan
emosional.
Untuk meraih
tujuan itu, maka orang tua harus memilih permainan edukasi anak yang mendidik.
Berikut permainan edukasi anak yang bisa dijadikan alternative pilihan orang
tua.
Permainan
sambung kata
Salah satu permainan
edukasi anak yang mendidik adalah permainan sambung kata yang akan melatih kemampuan
berbicara anak dan mempertajam daya ingat serta membantu dalam mengembangkan
pertumbuhan otak anak.
Permainan
ini bisa dilakukan dengan meminta salah satu anak untuk membuat kalimat dengan
menggabungkan setiap kata yang disebutkan secara langsung hingga menjadi sebuah
cerita pendek. Dengan cara ini, maka ingatan anak akan semakin terlatih.
Permainan
tebak benda di dalam kantong
Jenis
permainan edukasi anak yang mendidik yang lain adalah permaianan menebak benda
yang ditempatkan di dalam kantong. Permainan semacam ini akan membantu anak
dalam merangsang sistem motorik halus yang dilakukan dengan mengaktifkan indra
peraba serta indra penciuman mereka.
Untuk
memainkan permainan ini, anda bisa meminta anak didik untuk memasukkan tangan
di dalam kantong dan menebak benda secara benar.
Permainan
dengan bola
Untuk
meningkatkan ketajaman daya konsentrasi dan penglihatannya, maka permainan
edukasi anak yang mendidik dengan menggunakan media bola bisa dijadikan pilihan
yang tepat. Permainan ini bisa dilakukan dengan saling melempar dan menangkap
setiap bola yang dilempar dari satu anak kepada anak lainnya. Selain itu, anda
juga bisa menggunakan teknik menendang bola secara lembut kepada setiap anak.
Permainan
menggambar, mewarnai, melipat, dan
merekatkan kertas
Aktivitas
bermain yang paling disukai oleh anak kecil adalah permainan edukasi anak yang
mendidik dengan melibatkan kegiatan memberi warna, melipat serta merekatkan
kertas warna. Permainan ini bisa dilakukan dengan membuat
sebuah bentuk yang selanjutnya bisa diwarna dan ditempel pada dinding ataupun
papan tempel yang telah disediakan. Kegiatan bermain semacam ini akan melatih
daya konsentrasi serta merangsang kemampuan motorik halus anak.
Pada
dasarnya, ada berbagai jenis permainan
edukasi anak yang sangat membantu dalam merangsang tumbuh kembang anak
serta menemukan apa yang ada pada diri mereka serta meningkatkan kepercayaan
diri. Beberapa permainan edukasi anak yang mendidik seperti di atas bisa dijadikan alternative pilihan dalam
mendapatkan manfaat bermain sambil belajar.


Comments